Indonesia Menyapa, Jakarta — iPhone 16 dan iPhone 16 Plus tak kalah menariknya. Sebab HP yang diluncurkan di Apple Event pada Selasa dini hari WIB (10/9/2024) itu membawa peningkatan spesifikasi yang mumpuni.
“iPhone 16 dan iPhone 16 Plus menghadirkan kemajuan besar yang akan membuat perbedaan nyata dalam kehidupan sehari-hari para pengguna kami,” kata Kaiann Drance, Vice President of Worldwide iPhone Product Marketing Apple.
“Dengan berbagai cara baru untuk mengabadikan momen menggunakan Kontrol Kamera; kamera Fusion 48 MP yang memberikan kamu dua kamera berkualitas optik dalam satu kamera; peningkatan besar dalam kekuatan baterai; serta performa yang bertenaga dan efisien berkat chip A18, inilah saat yang tepat bagi para pelanggan untuk meng-upgrade atau beralih ke iPhone.”
Spesifikasi
iPhone 16 dan iPhone 16 Plus dibekali Ceramic Shield generasi terbaru pada bagian layar, diklaim 50 persen lebih tangguh dibandingkan generasi pertama dan 2x lebih keras dibandingkan kaca pada ponsel pintar lain. Ini membuat kedua perangkat punya daya tahan yang kuat, bisa awet digunakan dalam jangka waktu lama.

Desain internal pada iPhone 16 dan iPhone 16 Plus telah disesuaikan. Tujuannya demi bisa memasang baterai dengan kapasitas lebih besar dan menghilangkan panas, sekaligus mempermudah servis baterai.
Apple menambahkan dua tombol baru pada iPhone16 dan iPhone16 Plus.Pertama tombol Action yang memungkinkan pengguna untuk dengan mudah mengakses berbagai fungsi hanya dengan sekali tekan, mulai dari membuka kamera, senter, mengenali musik dengan Shazam dan lain-lain.
Lalu ada Kontrol Kamera menghadirkan sensasi klik, fungsinya untuk dapat dengan cepat meluncurkan kamera, mengambil foto, dan memulai perekaman video sehingga tidak ada momen yang terlewatkan. Selain itu bisa melakukan menyesuaikan opsi kontrol lainnya, seperti zoom, pencahayaan, atau kedalaman bidang.
Nantinya tombol Kontrol Kamera bisa dimanfaatkan aplikasi pihak ketiga, misalnya Snapchat. Tak sebatas itu, tombol ini dipadukan kecerdasan visual untuk membantu pengguna mempelajari objek dan tempat dengan lebih cepat.

Bicara layar, iPhone 16 dan iPhone 16 Plus masih membawa bentangan 6,1 inch dan 6,7 inch. Layarnya tetap memanjakan mata berkat penggunaan panel Super Retina XDR dengan teknologi OLED dan Dynamic Island sehingga pengalaman menonton jadi lebih memuaskan.
Para pecinta fotografi pun bakal dipuaskan dengan adanya kamera Fusion 48 MP. Tak hanya menangkap detail dengan baik, kamera ini punya kemampuan zoom optik 2x sehingga pengguna dapat lebih dekat dengan subjek untuk mengatur komposisi foto dengan mudah. Ada pula kamera Ultra Wide 12 MP baru dengan fokus otomatis memungkinkan fotografi makro.
Kamera Ultra Wide juga menangkap cahaya hingga 2,6x lebih banyak untuk kualitas gambar yang lebih tinggi, ini berguna untuk memotret di malam hari atau kondisi kurang cahaya. Selain itu, iPhone 16 dan iPhone 16 Plus kini dapat mengambil foto dan video spasial untuk membantu pengguna menghidupkan kembali kenangan dengan kedalaman yang luar biasa di Apple Vision Pro.
Semakin lengkap diberikan Gaya Fotografi yang membantu pengguna mengekspresikan diri dengan mempersonalisasi foto mereka pakai menyesuaikan warna, sorotan, dan bayangan secara lokal dan real time. Berbeda dari filter, Gaya Fotografi memiliki pemahaman yang lebih mendalam tentang warna dasar kulit, sehingga pengguna dapat mempersonalisasikan penampilan mereka dalam foto.

Peningkatan paling nendang ada pada dapur pacunya. iPhone 16 dan iPhone 16 Plus disokong oleh chip A18 yang bakal memuaskan para pecinta game mobile.
Pasalnya chip ini dikembangkan berdasarkan teknologi 3-nanometer generasi kedua untuk memungkinkan game yang kaya grafis, fitur fotografi komputasi yang kuat, dan semakin mempercepat Apple Intelligence.
Neural Engine 16-core yang telah ditingkatkan dioptimalkan untuk model generatif besar dan menjalankan model ML hingga 2x lebih cepat dibandingkan chip A16 Bionic. CPU 6-core ini 30% lebih cepat dari chip A16 Bionic dan lebih cepat dari semua pesaingnya. Chip ini juga lebih hemat daya dan dapat menjalankan beban kerja yang sama dengan daya 30% lebih sedikit dibandingkan A16 Bionic.
GPU 5-core menjanjikan kinerja 40% lebih cepat dan 35% lebih efisien dibandingkan A16 Bionic, menghadirkan perangkat game yang bertenaga di tangan pengguna. Kini dengan ray tracing yang didukung perangkat keras, game di iPhone 16 dan iPhone 16 Plus lebih akurat merepresentasikan perilaku cahaya dengan kecepatan frame hingga 5x lebih tinggi dibandingkan dengan ray tracing berbasis perangkat lunak.

Kedua model ini mendukung game AAA yang sebelumnya hanya tersedia di iPhone 15 Pro, serta judul-judul baru seperti Honor of Kings: World dengan mode ultra grafis yang dioptimalkan untuk jajaran iPhone 16. Mode Game di iOS 18 menghadirkan frame rate yang lebih konsisten sekaligus membuat AirPods, pengontrol game, dan aksesori nirkabel lainnya menjadi sangat responsif.
Efisiensi A18 dan desain internal perangkat yang direkayasa ulang memberikan kinerja berkelanjutan hingga 30% lebih tinggi untuk bermain game.
Harga
iPhone 16 dan iPhone 16 Plus hadir dalam pilihan warna ultramarine, teal, pink, putih, dan hitam. Mulai bisa dipesan 13 September di 58 negara, dan baru dijual di toko pada 20 September mendatang.

Kedua HP ini dipastikan segera hadir di Indonesia. Namun jadwalnya belum diumumkan oleh Apple.
Untuk harga di US sebagai berikut:
- iPhone 16 128GB: USD 799 (Rp 12,2 jutaan)
- iPhone 16 256GB: USD 899 (Rp 13,8 jutaan)
- iPhone 16 512GB: USD 1.099 (Rp 16,8 jutaan)
- iPhone 16 Plus 128GB: USD 899 (Rp 13,8 jutaan)
- iPhone 16 Plus 256GB: USD 999 (Rp 16,3 jutaan)
- iPhone 16 Plus 512GB: USD 1.199 (Rp 18,4 jutaan)
Sumber: iPhone 16 & iPhone 16 Plus: Spesifikasi dan Harga (detik.com)