Indonesia Menyapa, Jakarta — Setelah RTX 5090 dan 5080 dirilis, Nvidia malah menunda peluncuran RTX 5070. Tampaknya mereka menunggu AMD untuk merilis Radeon RX 9070 dan 9070 XT terlebih dahulu.
Sebagai informasi, AMD akan mengungkap jajaran Radeon RX 9000 pada acara live streaming yang digelar pada 28 Februari mendatang. Sementara itu, RTX 5070 sejatinya akan dirilis pada Februari 2025 ini, namun Nvidia menundanya hingga 5 Maret.
Meski begitu, Nvidia tetap akan merilis dan mulai menjual RTX 5070 Ti pada 20 Februari dengan harga USD 749. Sementara RTX 5070 dipastikan harganya adalah USD 549, demikian dikutip detikINET dari The Verge, Jumat (14/2/2025).
Seri RTX xx70 bisa dibilang adalah seri paling penting dari setiap jajaran GPU Nvidia. Pasalnya seri GPU ini punya performa yang cukup tinggi, namun dengan harga yang tak setinggi seri xx80 ataupun xx90.
Mungkin Nvidia mau melihat dulu apa yang ditawarkan AMD lewat Radeon RX 9070 dan 9070 XT sebelum merilis RTX 5070, dan kemudian bisa melakukan penyesuaian.
Namun di sisi lain AMD sudah menyiratkan kalau mereka memang tak akan menyaingi GPU terkencang Nvidia. Mereka tampaknya lebih mengandalkan Radeon XT 9070 untuk bisa bersaing dengan RTX 4070 Ti dan 4070 Super dengan harga yang lebih terjangkau.
Hanya saja Nvidia, perusahaan yang bisa meraup cuan sebesar USD 20 miliar dalam satu kuartal, secara teoritis, bisa saja melawan dengan harga yang lebih murah jika mereka mau.
Sementara AMD juga dikabarkan punya GPU yang lebih menarik ketimbang RX 9070 dan 9070 XT, yaitu GPU dengan VRAM 32GB. Bos gaming marketing AMD Frank Azor sebelumnya sudha menyebut kalau 9070 XT tak akan dilengkapi VRAM 32GB.