Jember Jadi Percontohan Penguatan UMKM Sektor Pertanian

UMKM

Indonesia Menyapa, Jember — Wakil Menteri (Wamen) Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Helvi Yuni Moraza melakukan kunjungan di Kabupaten Jember, Jawa Timur, Senin (3/11/2025).

Hal tersebut untuk meninjau kegiatan penguatan kemitraan dan rantai pasokan usaha mikro klaster pangan Kabupaten Jember.

Wamen UMKM Helvi Yuni Moraza, mengatakan Bumi Pandalungan akan jadi program percontohan penguatan ekosistem sektor pertanian, untuk mengembangkan potensi pangan yang ada.

“Sekarang sedang perjalan proyek pekerjaan penguatan ekosistem pertanian. Yang nanti Jember juga salah satu pilot project,” ujarnya.

Kementerian UMKM juga telah mendatangkan ahli dari perusahaan yang bergerak di bidang ekosistem sistem pertanian. Mereka segera menggarap proyek ini di Jember.

“Dan pak Bupati sudah melakukan pemetaan di beberapa titik yang nantinya akan jadi pilot project,” papar Helvi.

Menurutnya, program ini perlu dukungan semua pihak, sebab muara program ini menciptakan pelaku UMKM di sektor pertanian di Jember unggul.

“Beserta dukungan dari TNI/ Polri bisa mensukseskan potensi yang ada di Jember. Agar UMKM tangguh, bisa menciptakan ekonomi kuat dan berdaulat,” imbuh Helvi.

Hal ini diperlukan, kata Helvi, dibalik potensi pertanian di Jember yang melimpah, terdapat pengangguran dan kemiskinan ekstrem tinggi.

“Masih banyak kemiskinan dan banyak pengangguran, sementara alamnya sangat kaya. Inilah kami coba untuk merangsang,” tambahnya.

Selain itu, Helvi juga akan memberikan pendamping terhadap pelaku UMKM di Jember yang sudah ada, mulai dari permodalan hingga perizinan usaha.

“Kami lakukan pendampingan, mulia dari pelatihan, kemitraan pembiayaan hingga legalitas usahanya,” tuturnya.

Namun, Helvi berharap Pemkab Jember juga bisa mencetak pengusaha muda lebih banyak. Sebab hal tersebut bagian dari program Kementrian UMKM.

“Program Kementrian wirausaha muda itu dilakukan di Kabupaten Jember,” ulasnya

 

Sumber: Jember Jadi Percontohan Penguatan UMKM Sektor Pertanian – Tribunjatim.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *