Ditebus Mahal MU, Leny Yoro Harus Unjuk Kemampuan!

Liga Inggris

Indonesia Menyapa, Jakarta — Leny Yoro sudah mengunci kepindahan ke Manchester United. Pemain 18 tahun itu diminta menunjukkan kemampuan usai ditebus mahal Setan Merah.

MU mengumumkan perekrutan Yoro, Kamis (18/7/2024). Dia ditebus dari Lille dengan harga 52 juta poundsterling atau setara Rp 1 triliun.

Bersama Lille musim lalu, Yoro menjadi pilihan utama. Biasa beroperasi sebagai bek tengah, dia mampu tampil 44 kali dengan sumbangan tiga gol di semua ajang.

Di Lille, Yoro menjadi rekan setim mantan pemain The Red Devils, Angel Gomes. Pemain Inggris itu meminta Yoro langsung unjuk gigi bersama tim Manchester merah.

“Adik kecilku, tunjukkan pada dunia!” kata Angel Gomes menuliskan di salah satu akun sosial media miliknya yang juga dikabarkan oleh Mirror.

Yoro sudah mengungkapkan rasa bangganya bisa menjadi anggota skuad yang bermarkas di Old Trafford. Apalagi, dia didatangkan Man United saat berusia belasan tahun.

“Bergabung dengan klub dengan status dan ambisi Manchester United di karier saya yang masih sangat awal merupakan kebanggaan besar,” kata Yoro.

Kedatangan Yoro seakan menjadi pengganti Raphael Varane. Bek Prancis itu hengkang musim panas ini karena kontraknya dengan MU sudah habis.

 

Sumber: Ditebus Mahal MU, Leny Yoro Harus Unjuk Kemampuan! (detik.com)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *