Indonesia Menyapa, Jakarta — iPhone 17 Air, atau iPhone 17 Slim, diprediksi meluncur tahun ini sebagai pengganti iPhone 16 Plus. Ponsel ini disebut akan mengusung desain baru yang sangat tipis, dan kini render terbaru menunjukkan desain iPhone 17 Air.
Tipster Jon Prosser dalam video terbarunya yang diunggah di channel Front Page Tech membagikan render ponsel yang diyakini sebagai desain final iPhone 17 Air. Render ini sesuai dengan foto yang diduga cangkang iPhone 17 Air yang beredar bulan lalu.
Render ini menampilkan ponsel dengan satu kamera belakang, sesuai dengan bocoran sebelumnya tentang iPhone 17 Air. Desainnya yang sangat tipis memaksa Apple untuk mengorbankan beberapa fitur, termasuk memangkas jumlah kamera belakang.
Meskipun kamera belakangnya hanya satu, render ini mengindikasikan lensa tersebut masih ditempatkan di dalam bilah kamera yang memanjang dan ukurannya cukup besar. Lensa kamera diposisikan di sisi kiri bilah, dan sisi lainnya ditempati oleh mikrofon dan flash LED.
Render ini mirip seperti render iPhone 17 Pro yang dibagikan Prosser beberapa waktu yang lalu. Bedanya, ukuran bilah kamera iPhone 17 Air jauh lebih kecil hanya diisi satu kamera belakang, seperti dikutip dari 9to5Mac, Rabu (19/2/2025).
iPhone 17 Air akan memiliki desain yang menonjol dibandingkan model iPhone 17 lainnya karena bodinya yang super tipis. Ketebalan ponsel ini sekitar 5,5-6mm, tidak termasuk tonjolan kamera belakang.
Ponsel ini kabarnya akan mengusung kamera belakang 48 MP tanpa kemampuan optical zoom, dan kualitas kamera depannya juga diklaim tidak sebaik model iPhone 17 lainnya. Selain itu, ponsel ini akan ditenagai chipset A19, bukan A19 Pro.
iPhone 17 Air akan diumumkan bersama saudaranya pada September 2025. Rumor lainnya terkait desain dan spesifikasi iPhone 17 series kemungkinan akan muncul sebelum tanggal tersebut.